PENGARUH JARAK ANODA-KATODA TERHADAP BERAT LAPISAN HASIL ELEKTROPLATING NIKEL PADA ALUMUNIUM ALLOY SERI 7075-T6

  • Dedy Dwi Setiawan Teknik Dirgantara, Teknik, Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta
  • Ferry Setiawan Teknik Dirgantara, Teknik, Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta
  • Sehono Teknik Dirgantara, Teknik, Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta
DOI: https://doi.org/10.52158/jamere.v2i2.380
I will put the dimension here
Kata Kunci: elektroplating, berat, jarak, anoda-katoda

Abstrak

Elektroplating berfungsi untuk melindungi permukaan yang membuat benda-benda yang tebuat dari bahan yang mengandung bahan logam menjadi lebih tahan terhadap korosi, membuat benda menjadi lebih mengkilap, dan membuat logam menjadi lebih kuat. Penelitian ini dilakukan agar dapat mengetahui pengaruh jarak anoda-katoda terhadap berat lapisan yang dihasilkan pada proses elektroplating. Dalam penelitian ini akan dilakukan pengujian dengan metode elektroplating untuk mengatuhui pengaruh jarak dari anoda dan katoda terhadap berat hasil lapisan nikel yang di lapisi pada alumunium alloy 7075. Dimana dari penelitian yang sudah dilakuakan didapatkan hasil terbesar pada anoda-katoda dengan 10 cm didapatkan hasil berat lapisan sebesar 3 gram, dan hasil terkecil pda jarak anoda-katoda dengan jarak 30 cm dengan hasil berat lapisan sebesar 1 gram. Berdasarkan hasil data yang diperoleh didapatkan kesimpulan bahwa jarak sangat berpengaruh terhadap hasil berat lapisan dimana semakin dekat jarak anoda-katoda maka berat lapisan akan semakin besar, dan jika jarak anoda-katoda semakin jauh maka berat lapisan akan semakin kecil.

Referensi

[1] Alphanoda, A. F. (2016). Pengaruh Jarak Anoda-Katoda dan
Durasi Pelapisan Terhadap Laju Korosi pada Hasil
Electroplating Hard Chrome. ISSN 2548-737X, 1, 1-6.
[2] Billy Permadi, A. E. (2019). Proses Elektroplating Nikel Dengan
Variasi Jarak Anoda Katoda Dan Tegangan Listrik Pada
Baja ST-41. p-ISSN: 2301-6663, e-ISSN: 2477-250X, 8,
226-230.
[3] Donni Indra Nasution, A. (2018). Pengaruh Jarak Anoda Katoda
Dan Waktu Pencelupan Pada Proses Pelapisan Nikel–Krom
Terhadap Ketebalan Dan Kekerasan Lapisan Permukaan
Knalpot Sepeda Motor. Jurnal Teknik Mesin, 06, 41-49.
[4] Eko Budiyanto, D. A. (2016). PENGARUH JARAK ANODAKATODA PADA PROSES ELEKTROPLATING
TEMBAGA TERHADAP KETEBALAN LAPISAN DAN
EFISIENSI KATODA BAJA AISI 1020. Jurnal Teknik
Mesin Univ. Muhammadiyah Metro, 5. Retrieved from
http://ojs.ummetro.ac.id/index.php/turbo
[5] Setiawan, F. (2022). Pengaruh Variasi Waktu Proses Hot Dipping
Alumunizing Coating Stainless Steel 304 Terhadap
Karakteristik Material Dan Konduktivitas Termal . Journal
Of Mechanical Engineering, Manufactures, Materials And
Energy.
[6] Syafrul, H. (2016). Pengaruh Komposisi Laturan Kimia Dan Waktu
Pelapisan Chrom Terhadap Ketebalan Dan Kekerasan
Lapisan Permukaan Pada Plat Kuningan
Diterbitkan
2022-08-03
Bagian
Articles