Analisis Postur Kerja dengan Metode Rapid Entire Body Assissment (REBA)
I will put the dimension here
Abstrak
Kegiatan fisik yang berhubungan dengan aktivitas kerja pada operator produksi merupakan salah satu pekerjaan perlu diperhatikan. Aktifitas operator pada CV. Primavera yang bergerak di bidang garment terutama bagian cutting laser kain adalah proses pemotongan kain yang menggunakan teknologi sinar laser berdaya tinggi yang dipancarkan dari generator mengenai benda kerja, pergerakan pemotongan dikontrol melalui komputer sehingga kemungkinan melesetnya kecil. Pada saat proses cutting laser, pekerja berdiri didepan mesin cutting laser dan membungkuk saat penyetingan ukuran kain sesuai keranjang. Keluhan tersebut muncul disebabkan postur tubuh kerja yang tidak ergonomi menyebabkan timbulnya rasa sakit pada beberapa bagian tubuh yang dirasakan pekerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat resiko dan persentase keluhan yang dirasakan selama cutting laser. Metode yang digunakan adalah Rapid Entire Body Assessment (REBA) dan Nordic Body Map (NBM), berdasarkan metode REBA resiko kerja yang di hadapi pekerja dalam cutting laser kain dengan level tinggi skor yang dihadapi dikisaran 8-10, kategori tindakan tinggi sehingga perlu segera dilakukan perbaikan postur kerja. Nordic Body Map menunjukan segmen tubuh yang pertama pada bagian punggung dengan skor 9, segmen tubuh kedua pada bagian kanan bahu dengan skor 8, segmen tubuh ketiga bagian pinggang skor 8, segmen tubuh keempat pada bagian pantat skor 8, dan segmen tubuh kelima pada bagian kaki kanan dengan skor 8, disebabkan postur kerja yang membungkuk saat proses cutting laser dan penyetingan ukuran kain serta faktor umur dan lama bekerja ikut mempengaruhi kuesioner.
Referensi
Bridger, R. (2003). Introduction to Ergonomics. London: Taylor & Francis.
Bridger, R. S. (2009). Introduction to Ergonomics 3rd Ed. USA: CRC Press
Bridger, R. S. (2009). Introduction to Ergonomics, Third Edition. USA: CRC Press.
Corlett, E.N. 1992. Static Musde Loading and the Evaluation of Posture. Edited by Wilson, J.R dan Corlett. E.N. 1992. Evaluation of Human Worka Practial Ergonomic Methodology. Tailor dan Francis. London.
Hardianto, I. (2014). Ergonomi Suatu Pengantar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Hignett, S., & Mcatamney, L. (2000). Rapid Entire Body Assesment (REBA). Applied Ergonomics, 201-205.
http://www.brianmac.co.uk/. Diakses online pada tanggal 15 Desember 2018.
Humantech, I. (1995). Humantech Applied Ergonomics Training Manual: Prepared for Protecter & Gamble Inc. Australia: Berkeley Vale.
Kroemer, K. H. (2004). Ergonomics: How to Design for Ease and Efficiency. New Jersey: Prentice-Hall.
Nurmianto, E. (2004). Ergonomi Konsep Dasar dan Aplikasinya. Edisi ke 2. Surabaya: Guna Widya.
Wardhana, 2013. Analisis postur kerja Rapid Entire Body Assessment (REBA) dan analisis biomekanika
Tarwaka. 2011. Ergonomi industri, Dasar-Dasar Pengetahuan Ergonomi dan Aplikasi Di Tempat Kerja. Surakarta: Harapan Press.
##submission.copyrightStatement##
##submission.license.cc.by4.footer##