Aplikasi Pembelajaran Edukatif Bahasa Isyarat pada Sekolah Luar Biasa (SLB ) "Tunas Bangsa", Kota Balikpapan

  • Qory Hidayati Politeknik Negeri Balikpapan
  • Danar Retno sari Politeknik Negeri Balikpapan
  • Nurwahidah Jamal Politeknik Negeri Balikpapan
  • Sony Fajar Manjelang Politeknik Negeri Balikpapan
DOI: https://doi.org/10.52158/jace.v2i2.389
I will put the dimension here
Kata Kunci: Bahasa Indonesia, Knowledge Transfer, Tuna Rungu, Sekolah Luar Biasa.

Abstrak

Salah satu permasalahan yang dihadapi Sekolah Luar Biasa (SLB) Tunas Bangsa adalah terbatasnya jumlah guru khusus untuk melatih berkomunikas bagi siswa berkebutuhan khusus tuna rungu. Selain hal tersebut, kegiatan melatih berkomunikasi membutuhkan waktu yang lama dan berkelanjutan, sehingga banyak guru dan siswa yang jenuh dan bosan dalam kegiatan tersebut. Pelatihan pembelajaran mandiri berkomunikasi untuk siswa tuna rungu menggunakan sistem aplikasi tuna rungu wicara, bertujuan untuk mengatasi permasalahan terbatasnya jumlah SLB dan guru yang menangani siswa tuna rungu, mengatasi kejenuhan dan kebosanan dalam proses belajar mengajar serta mempercepat kemampuan berkomunikasi bagi siswa tersebut. Metode pelaksanaan pada pengembangan bahan ajar secara mandiri ini melalui pengembangan perangkat lunak berbasis android, dimana materi yang disajikan pada aplikasi ini diambil langsung dari sumber acuan yaitu sekolah Tunas Bangsa sebagai salah satu SLB yang menangani siswa tuna rungu dan wicara di kota Balikpapan. Siswa dapat belajar berkomunikasi dengan cara menirukan gerakan mulut (bibir, gigi dan lidah) untuk berlatih bicara sesuai text yang diinputkan. Implementasi aplikasi ini disosialisasikan kepada guru dan siswa tahap pemula untuk memudahakn dalam pemahaman Bahasa isyarat dasar. Pengembangan materi yang lebih lengkap menjadi salah satu pengembangan yang perlu dilakukan selanjutnya untuk aplikasi ini.

Diterbitkan
2022-11-04